Go Back Couple, Pasutri yang Dikembalikan Ke Masa Lalu

 

Jadi ceritanya istriku menggemari K-Drama, dan sempat berikrar akan membuatku ikut nonton K-Drama. Baiklah, awalnya kumulai dengan yang lagi ngetren saat itu (telat sih), Goblik, eh, Goblin. Setelah dua episode, akhirnya aku drop, karena ga dapet feel-nya (gaya amat ya..).

Lalu, doi minta aku mengunduh beberapa serial baru, tentu saja, K-Drama. Salah satunya berjudul Go Back Couple. Menurut istri, ceritanya oke, tentang pasutri yang dikembalikan ke masa lalu. Aku coba nonton episode pertama dengan istri, lalu… “Eh, oke juga nih keknya.”

Serial ini bercerita tentang sepasang suami istri, Cho Ban Do dan Ma Jin Joo yang telah menikah selama belasan tahun. Di episode pertama, diceritakan mereka kemudian bercerai, karena mereka berdua menganggap tidak bahagia dalam pernikahan mereka.

Biasa, drama-dama, nangis-nangis, keduanya melepaskan lalu membuang cincin kawin. Ketika terbangun di pagi hari, mereka dikembalikan ke tahun 1999, saat mereka masih jadi mahasiswa baru. Cerita berlanjut, mereka menjalani hidup sebagai mahasiswa baru dengan usia mental 38 tahun.

Serial ini menarik karena alurnya oke. Ada cuplikan-cuplikan kejadian di masa lalu tapi setelah tahun 1999, yang kemudian menjadi benang merah konflik mereka. Penyusunan skenarionya memancing keinginan penonton untuk terus lanjut ke episode berikutnya. IMO, ceritanya tidak cheesy, cukup dewasa dan (agak) masuk akal (kecuali bagian kembali ke masa lalu.)

Kenapa aku suka sama serial ini? Sebagai pasutri baru, serial ini mengajarkan banyak hal. Hal terpentingnya adalah, komunikasi adalah hal terpenting sebagai suami-istri. Banyak konflik terjadi karena komunikasi yang tidak lancar dalam keluarga. Komedi dan drama dalam serial ini pas, tidak berlebihan dan dikemas dengan baik.

Eciyeee, lanjut nonton K-Drama dong sekarang? Ya, kalau emang oke dan layak ditonton, gapapa lah ya. Oke-oke aja mun ceuk saya mah. Heuheuheuheu.